.
.
Yeoja bernama Rose itu berjalan sambil membawa gitarnya. Hari ini dia terlihat lebih lesu dari hari-hari biasanya, ya Rose memang kehilangan semangatnya, rasanya sulit untuk bersemangat disaat hatinya sakit seperti ini.
Dan, binggo!
Orang yang membuat luka dihati Rose kini tengah berada tak jauh darinya,
Ya, Min Yoongi. Namja itulah yang membuat hidup Rose terang dan berbunga-bunga tapi juga dengan mudahnya membuat Rose terpuruk dikegelapan karena patah hati. Semua orang pasti bertanya-tanya kenapa Rose begitu jatuh cinta pada Yoongi. Namja itu gunung es berjalan, dia sulit diraih dan begitu dingin saat didekati. Seperti itulah Yoongi. Dulu, Rose tidak menggubris apa kata orang tentang Yoongi, tapi sekarang mungkin Rose sendiri sudah merasakan bagaimana sifat Yoongi yang sebenarnya.
Dia kejam! Sangat kejam!
Bagaimana bisa dia memutuskan hubungan secara sepihak? Namja macam apa dia?!
Benar, Rose dan Yoongi pernah berada dalam satu hubungan spesial, ya katakanlah saja dulu mereka sepasang kekasih. Meski cuek Yoongi tidak pernah berprilaku kurang ajar pada Rose, namja itu tidak pernah mengabaikannya, tidak juga berkata kasar padanya, tapi sekali lagi itu dulu, iya dulu sebelum Yoongi berubah dan menganggap Rose tak kasat mata. Sudah dua bulan mereka seperti ini, Yoongi bersikap seakan tidak pernah mengenal Rose sebelumnya, dan namja itu benar-benar membuatnya terluka saat mengatakan kalau Rose bukanlah yeojanya lagi didepan teman-temannya beberapa waktu lalu.
.
.
Yoongi melamun didepan makan siangnya, ada apa dengannya? Kenapa sekarang dia merindukan yeoja itu.
Jin, Hoseok dan Namjoon yang makan satu meja dengannya pun dibuat heran. Yoongi memang pendiam dan tidak banyak bicara, tapi kali ini Yoongi bukan diam tapi melamun dan pasti sedang memikirkan sesuatu. Hidup Yoongi memang tidaklah mudah, dia tidak mengenal siapa orangtuanya, dia tidak punya saudara atau kerabat, dia benar-benar hidup sebatang kara di dunia ini. tentu saja hidupnya lebih berat dari teman-temannya yang lain.
"Kau kenapa Yoongi-ah?" tegur Jin menghamburkan lamunan Yoongi.
"Entahlah," jawabnya singkat
Disaat yang bersamaan, sekelompok yeoja datang memasuki kantin lalu duduk melingkari satu meja yang tak jauh dari meja yang saat ini Jin dan yang lain tempati. Pandangan Yoongi mengiri salah satu yeoja dari beberapa yeoja disana, ya matanya terfokus pada yeoja itu. Hoseok yang memperhatikan kemana arah pandangan Yoongi pun buka suara.
"Ya! Hyung, datang dan temuilah dia." Katanya
Jin dan Namjoon pun langsung melihat sekeliling dan langsung menemukan Rose sedang duduk bersama beberapa temannya di meja yang tak jauh dari tempat mereka. Rose memang bersama teman-temannya, tapi wajah yeoja itu murung, dia juga hanya diam disaat teman-temannya yang lain mengobrol dan tertawa. Sebenarnya Jin dan yang lain merasa khawatir dengan arah hubungan antara Yoongi dan Rose saat ini, mereka seakan tidak pernah kenal satu sama lain. Namjoon yang satu fakultas dan sering kali berada dikelas yang sama dengan Rose juga sering mengatakan pada Yoongi kalau akhir-akhir ini Rose jadi pendiam dan muram, namun percuma Yoongi tidak memperdulikan omongannya.
Dan pada akhirnya semua orang menjatuhkan kesalahan itu pada Yoongi. Terlebih lagi beberapa waktu lalu Yoongi mengatakan pada Hoseok dan Namjoon kalau Rose bukanlah yeojanya lagi.
"Hyung, kalau kau ingin putus bicarakanlah padanya. Jangan seperti ini. kau menyiksanya hyung, kasihan dia." Ujar Namjoon
Yoongi menarik napas panjang lalu meletakan sendoknya. Nafsu makannya hilang.

KAMU SEDANG MEMBACA
FF BTS - Our Lifes [PRIVATE]
Fanfictioncast : - all BTS member - all Blackpink member - another cast genre -romance -life story cerita ini mengisahkan tentang perjalanan hidup tujuh pemuda, beberapa dari mereka tidak memiliki orangtua bahkan keluarga dan saudara. Hidup yang penuh de...